S1 Film dan Animasi

Fakultas Industri Kreatif (FIK)

Kampus Utama

Pertumbuhan industri film dan animasi secara masif bertumbuh secara signifikan dalam beberapa tahun terakhir berkat kemajuan teknologi dan informasi. Selain itu, saluran distribusi tidak lagi hanya di ruang pemutaran konvensional (bioskop), tetapi mulai muncul melalui platform-platform digital (Over-The Top) contohnya, Usee TV, Bioskop online, Indonesiana TV dsb. Kondisi perfilman di Indonesia juga sedang naik daun dalam beberapa tahun terakhir. Film-film seperti, KKN di Desa Penari, Warkop DKI reborn, Dilan, Pengabdi Setan, film animasi Nussa meraih kesuksesan secara komersial dan kritikal. Selain itu, film-film seperti Dendam Rindu harus Di Bayar Tuntas, You and I, dan Sang Suporter (film animasi) diapresiasi secara positif di luar negeri. Terlebih film pendek, Basri & Salma in a Never-Ending Comedy dari sines  asal Makassar berhasil diputar di Cannes Film Festival 2023.

Perkembangan industri film hari ini, tidak hanya berkutat pada film dalam format live-action namun industri film animasi yang juga tak kalah berkembangnya. Hal ini ditandai dengan semakin variatifnya bentuk dan genre film animasi. Salah satu kota yang menyumbang banyak hal bagi tumbuh kembangnya industri film di Indonesia adalah kota Bandung.

Bandung dikenal sebagai kota dengan ruang tumbuh baik talenta kreatif dalam bidang seni, desain, dan film serta memiliki banyak festival film, galeri seni, studio animasi dan komunitas kreatif yang aktif. Oleh sebab itu, Bandung adalah ruang yang sangat baik bagi tumbuh kembangnya para pelaku seni dan kreatif terutama dalam bidang seni, desain, dan film.

Program Studi S1 Film dan Animasi dapat membantu insan kreatif yang memiliki minat dalam bidang film dan animasi untuk mengembangkan keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan di dalam industri film dan animasi yang semakin berkembang itu.

Kenapa harus S1 Film & Animasi?

Prodi Film dan Animasi di Fakultas Industri Kreatif Telkom University menggunakan pendekatan berbasis studio pada setiap tingkat untuk pengembangan kemampuan hard skill dan soft skill mahasiswa sebagai pembuat film dan animasi dari naskah hingga ke distribusinya. Luaran akhir dari setiap studio adalah karya film dan animasi yang dikerjakan secara kelompok (teamwork). Studio project mendorong mahasiswa terlibat dan memahami proses produksi film dan animasi baik dari pra produksi, produksi, pasca produksi hingga distribusinya. Prinsip utama dari pendekatan berbasis studio adalah fokus pada pengembangan dan ketrampilan pembuatan film dan animasi.

Asal Jurusan Sekolah
Program studi ini dapat diikuti oleh lulusan jurusan IPA / IPS / SMK Teknik / SMK Non Teknik / Bahasa / Agama
Gelar
S.Sn.
Lama Studi
8 semester (4 tahun)
Akreditasi
Baik
Lokasi
Jl. Telekomunikasi No. 1 Ters. Buah Batu Kab. Bandung, Jawa Barat

Prospek Kerja

Profesi yang memiliki prospek kerja masa depan yang  berfokus pada industri media, film, dan seni.

  • Sutradara Film,

  • Penulis Naskah,

  • Produser,

  • Concept Artist,

  • Director of Photography,

  • Storyboarder Artist,

  • Art Director,

  • 2D Animator,

  • 3D Animator,

  • Background Artist,

  • Composite Artist,

  • Editor Film,

  • Kritikus Film,

  • Peneliti Film dan Animasi,

  • Character Designer,
  • Creative Producer,

  • Film Publishing.

Film Animasi
Testimoni
2023 Web Image Ilustrasi Serina Person 230310 1

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.Lorem ipsum dolor sit amet consectetur adipiscing elit dolor

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.Lorem ipsum dolor sit amet consectetur adipiscing elit dolor

2023 Web Image Ilustrasi Serina Mustache 230310

Program studi S1 Film dan Animasi Fakultas Industri Kreatif Telkom University memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempelajari gambar bergerak dalam produksi film dan animasi serta pengembangannya secara konvensional dan digital yang dapat diterapkan di berbagai media yang diperkuat dengan pemahaman dan eksplorasi nilai-nilai budaya Nusantara, pemanfaatan Teknologi Informasi, dan pengembangan semangat Creativepreneur secara teori dan praktik. Eksplorasi nilai-nilai budaya Nusantara diterapkan melalui mata kuliah Budaya Nusantara, Studi Literasi, dan Antropologi Visual. Pemanfaatan Teknologi Informasi diterapkan melalui mata kuliah Produksi Audio, Animasi 2D dan VFX (Visual Effect) sedangkan pengembangan semangat Creativepreneur diterapkan melalui mata kuliah Kewirausahaan dan Manajemen Produksi Film serta Distribusi.

Program Studi Film dan Animasi memiliki dua Konsentrasi yaitu Konsentrasi Film dan Konsentrasi Animasi.

1. Film (live action)

Spesialisasi penjurusan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan teoretis dan praktik siswa dalam perancangan dan produksi audiovisual. Dimulai dari aspek kreatif – dari konsep hingga skenario dan pengembangan – siswa berhadapan dengan semua fase teknis proyek profesional, dari pra-produksi hingga pengarahan (direction), dari sinematografi hingga pengeditan, pasca-produksi, dan desain suara. Program ini memperdalam penelitian tentang tema utama, gaya, teknologi, dan perancangan tipologi dalam skenario audiovisual kontemporer untuk melatih para penulis, sutradara, dan profesional muda.

 

Berfokus pada kemampuan mahasiswa dalam produksi audiovisual untuk bioskop, web /OTT, serial tv, video musik serta untuk komunikasi jejaring sosial, dengan memberikan kemampuan pada mahasiswa terhadapt penguasaan kemampuan hard skill dan soft skill untuk menguasai tahap ide, pra-produksi dan pasca-produksi serta distribusinya.

2. Film Animasi

Konsentrasi Animasi bertujuan untuk pemahaman dalam penciptaan karakter dan dunianya (lore/worlds), serta eksperimentasi di bidang bidang penggunaan bahasa adalah konsentrasi utama dalam spesialisasi Animasi. Dimulai dari pembelajaran berbagai teknik animasi digital, mahasiswa memiliki kemungkinan untuk meningkatkan kapasitas mereka dalam bercerita melalui visi pribadi atau kebutuhan industri. Spesialisasi ini menyediakan alat untuk produksi proyek tugas akhir , menggunakan animasi 2D, stop-motion, dan keterampilan dasar animasi 3D, dan memungkinkan mahasiswa untuk mendapatkan kesadaran yang kuat tentang praktik animasi untuk bidang artistik dan profesional. Mahasiswa didorong untuk memperoleh pengetahuan dan kemampuan penguasaan alat untuk produksi proyek animasi, mulai dari writing, art direction hingga teknik animasi stop-motion, 2D dan 3D hingga distribusinya.

Tahun Pertama

Semester 1

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS19
Pembentukan Karakter (Harmony, ExecelIence, Integrity)1
PSSRDKIK (Pengantar Studi Seni Rupa, Desain, Kriya, dan Industri Kreatif)3
Nirmana Dwimatra3
Budaya Nusantara2
Pengantar Komunikasi Film2
Pendidikan Kewarganegaraan2
Tinjauan Desain2
Fotografi3
Tinjauan Industri Film3

Semester 2

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS20
Nirmana Trimatra3
Teknologi Gambar Bergerak2
Sejarah dan Konsep Estetika2
Konsep Ilustrasi3
Sejarah Film2
Desain Suara3
Story Telling2
Studi Literasi3

Semester 3

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS19
Pengantar Studio 1 (Eksplorasi)2
Studio 12
Sinematografi3
Produksi Audio3
Estetika dan Semiotika Film3
Penulisan Naskah Dokumenter3
MK Pilihan 1:
  • Dasar Produksi Film
  • Dasar Produksi Animasi
3

Semester 4

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS19
Pengantar Studio 2 (Dokumenter)2
Studio 22
Penulisan Skenario Film3
Antropologi Visual3
Pascaproduksi3
Digital Compositing3
MK Pilihan 2:
  • Penyutradaraan
  • Animasi 2D
3

Semester 5

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS20
Pengantar Studio 3 (Fiksi)2
Studio 32
Screenplay3
Casting3
Storyboard3
Hak Kekayaan Intelektual (HaKI)2
Kajian Budaya Popular2
MK Pilihan 3:
  • Tata Artistik
  • Animasi 3D
3
Mata Kuliah Pilihan MBKMSKS
Total SKS13
Wawasan dan Budaya Nusantara4
Etika Profesi3
Kuliah Kerja Nyata3
Kepemimpinan3

Semester 6

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS19
Bahasa Inggris2
Kewirausahaan2
Pengantar Studio 4 (Komersil)2
Studio 42
Kerja Profesi2
Metodologi Penelitian3
VFX (Visual Effect)3
MK Pilihan 4:
  • Manajemen Produksi Film
  • Stop Motion
3
Mata Kuliah Pilihan MBKMSKS
Total SKS12
Keselamatan Kerja3
Keterampilan Komunikasi3
Kerjasama dan Kolaborasi Tim3
Public Speaking3

Semester 7

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS16
Pancasila 2
Bahasa Indonesia2
Literasi Data2
Pengantar Studio 5 (Pra TA/Skripsi)2
Studio 52
Sertifikasi Profesi2
Kritik Film2
Seminar2
Mata Kuliah WRAPSKS
WRAP Internship 112
WRAP Researchship 19
WRAP Entepreneurship BTP 18

Semester 8

Nama Mata KuliahSKS
Total SKS19
Tugas Akhir/Skripsi6
Kewarganegaraan2
Literasi Teknologi2
Agama2
Mata Kuliah WRAPSKS
WRAP Internship 26
WRAP Researchship 29
WRAP Entepreneurship BTP 216
Persyaratan Umum
  1. Lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat
  2. Memiliki salinan ijazah, transkrip akademik, dan sertifikat keiikutsertaan kejuaraan nasional maupun internasional*
  3. Memiliki Surat Penyetaraan Ijazah dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia bagi pendaftar lulusan luar negeri atau homeschooling. Klik disini untuk informasi selengkapnya
Langkah - Langkah Pendaftaran
  1. Cari Informasi Mengenai Penerimaan Mahasiswa Baru Telkom University
  2. Buat Akun
  3. Lengkapi Data Diri
  4. Lengkapi Data Registrasi
  5. Cetak Kartu Peserta
How to apply Program Studi Telkom University

Jalur Seleksi

Jalur Seleksi Aktif untuk seluruh program D3 dan S1 dapat dilihat pada laman berikut.

Tuition Fee

Rp 11.000.000 Per Semester

Telkom University memilki beberapa komponen biaya pendidikan untuk setiap prgram studi, yaitu:

  • UP3 (Uang Partisipasi Penyelenggaraan Pendidikan) adalah uang pembangunan. UP3 hanya dibayarkan 1 kali di awal pendaftaran.
  • SDP2 (Sumbangan Dana Pengembangan Pendidikan Reguler) adalah uang sumbangan. SDP2 hanya dibayarkan 1 kali di awal pendaftaran.

    Biaya SDP2 dibedakan berdasarkan jalur seleksi yang diikuti, yaitu:

    • Jalur Reguler, seluruh jalur seleksi yang dibuka selain jalur USM
    • Jalur USM, jalur khusus Undangan Seleksi Mitra (USM)
  • BPP (Biaya Penyelenggaraan Pendidikan) adalah biaya pendidikan yang dibayarkan setiap semester selama perkuliahan
Nama ProdiUP3

UP3 (Uang Partisipasi Penyelenggaraan Pendidikan) adalah uang pembangunan. UP3 hanya dibayarkan 1 kali di awal pendaftaran.

SDP2
(Jalur Umum)

SDP2 (Sumbangan Dana Pengembangan Pendidikan Reguler) adalah uang sumbangan. SDP2 hanya dibayarkan 1 kali di awal pendaftaran.

SDP2
(Jalur USM)

SDP2 (Sumbangan Dana Pengembangan Pendidikan Reguler) adalah uang sumbangan. SDP2 hanya dibayarkan 1 kali di awal pendaftaran. SDP2 Jalur USM hanya berlaku pada Jalur USM saja.

BPP/ Semester

BPP (Biaya Penyelenggaraan Pendidikan) adalah biaya pendidikan yang dibayarkan setiap semester selama perkuliahan

S1 Film dan Animasi Rp 9.000.000Rp 5.000.000Rp 15.000.000Rp 11.000.000

Scholarship

Program studi ini menyediakan beasiswa penuh hingga lulus.

Berikan Rating & Feedback agar kami dapat meningkatkan layanan informasi kami.

Form Review Halaman Program Studi
WhatsApp
Zoom