Logo Utama Telkom University
Logo Telkom University Sekunder Utama

Follow Us

FAQ SMB Telkom University
Mbkm Padmi

Program Kelas Internasional merupakan program perkuliahan jenjang Sarjana (S1) untuk pilihan program studi yang tersedia di Telkom University.  Secara perkuliahan program Kelas Internasional cukup berbeda dengan kelas Reguler, dimana keuntungan yang bisa didapatkan melalui program Kelas internasional, antara lain:

  • Mendapatkan kesempatan pengalaman global melalui berbagai kegiatan Internasional
  • Adanya kesempatan mendapat beasiswa Student Exchange di intansi yang diimpikan
  • Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris
  • Memperkaya pengalaman akademik tingkat Internasional

Program Studi Kelas Internasional

Pilihan Program Studi FakultasAkreditasiLokasi
S1 Teknik Telekomunikasi Fakultas Teknik Elektro (FTE)UnggulBandung
S1 Teknik Elektro Fakultas Teknik Elektro (FTE)UnggulBandung
S1 Sistem Informasi Fakultas Rekayasa Industri (FRI)UnggulBandung
S1 Teknik Industri Fakultas Rekayasa Industri (FRI)UnggulBandung
S1 Informatika Fakultas Informatika (FIF)UnggulBandung
S1 MBTI Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB)UnggulBandung
S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB)UnggulBandung
S1 Administrasi Bisnis Fakultas Komunikasi & Bisnis (FKB)UnggulBandung
S1 Ilmu Komunikasi Fakultas Komunikasi & Bisnis (FKB)UnggulBandung
S1 Desain Komunikasi Visual Fakultas Industri Kreatif (FIK)ABandung

Mengapa pilih Program Kelas Internasional?

International Exposure Program

International Exposure Program merupakan kegiatan khusus bagi mahasiswa program Kelas Internasional.

Kegiatan International Exposure Program yang dapat diikuti, antara lain:

  • Student Exchange Program
  • Short Program
  • Edutrip Program
  • Joint Degree/ Double Degree Program

Informasi selengkapnya terkait International Exposure Program dapat dilihat melalui brosur berikut:

Kelebihan Kelas Internasional
BenefitKelas InternasionalKelas Reguler
Bahasa PengantarEnglishBahasa
Student Exchange

Pertukaran pelajar merupakan program yang disediakan untuk mahasiswa kelas internasional untuk belajar di universitas partner Telkom University di luar negeri.  Jangka waktu program ini adalah satu hingga dua semester.

Difasilitasi-
Joint/Dual Degree

Program dual degree ini diselenggarakan atas kerjasama Telkom University dengan universitas partner di luar negeri

Difasilitasi-
Edutrip

Edutrip merupakan program singkat yang diperuntukkan khusus mahasiswa kelas internasional. Program ini berisi company visit dan university visit di luar negeri.

Difasilitasi-
Summer/Winter School

Mahasiswa kelas internasional disediakan program jangka pendek pada waktu summer/winter di luar negeri.

Difasilitasi-
Global Learning Week (GLOW)

Program ini diperuntukkan khusus mahasiswa kelas internasional Telkom University. Selama dua minggu, mahasiswa diberikan pengayaan mengenai inovasi teknologi, techno-preneur, karya ilmiah, dan isu-isu yang sedang hangat muncul di masyarakat. Narasumber yang dihadirkan dalam GLOW merupakan praktisi dan akademisi yang mumpuni di bidangnya.

Difasilitasi-
Sertifikasi International

Mahasiswa kelas internasional dibekali dengan sertifikasi keahlian sesuai dengan program studi yang diambil. Sebelum lulus dari Telkom University, setidaknya mahasiswa kelas internasional sudah memiliki dua sertifikasi internasional sebagai bekal dalam kontestasi global

Difasilitasi-
Jumlah Mahasiswa per kelas3040
Pendampingan Bahasa InggrisGRATIS*-
Student LoungeAda-

*untuk tahun pertama perkuliahan

Pendaftaran Program Kelas Internasional

Untuk pendaftaran program Kelas Internasional melalui jalur seleksi khusus yaitu Jalur IUP (International Undergraduate Program) yang dibuka setiap bulan selama periode Seleksi Mahasiswa Baru (SMB) Telkom University.

 

Pada jalur seleksi IUP, terdapat 2 metode seleksi yang dapat dipilih, yaitu:

No.Metode SeleksiDeskripsi
1.RaporMetode seleksi hanya dengan menggunakan nilai rapor. Dengan beberapa persyaratan sebagai berikut:
  • Lulusan SMA/ SMK/ MA atau sederajat 3 tahun terakhir
  • Upload rapor untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, & Fisika (khusus pendaftar jurusan SMA IPA/ SMK Teknik)
  • Mengikuti Tes EPrT
  • 2. TesMetode seleksi dengan mengikuti tes secara online. Adapun persyaratannya sebagai berikut:
  • Lulusan SMA/ SMK/ MA atau sederajat maksimal 25 tahun
  • Mengikuti tes online sesuai jadwal yang ditentukan
  • Mengikuti Tes EPrT
  • Informasi persyaratan pendaftaran seleksi IUP dapat dilihat melalui link berikut:

    WhatsApp
    Telegram
    Zoom