Logo Utama Telkom University
Logo Utama Telkom University

Follow Us

Penting! Ini Manfaat Brand Identity dalam Sebuah Bisnis

Manfaat Brand Identity Dalam Bisnis Definisi Dan Contoh

Share

Apakah kamu familier dengan istilah ‘brand identity’? Brand identity atau identitas brand merupakan kunci utama untuk membuat brand kamu unik dan bisa menarik perhatian konsumen..

Nah, di artikel ini, kamu akan mengetahui apa itu brand identity serta manfaat-manfaatnya. Yuk, bahas konsep ini dengan lebih mendalam!

Brand Identity: Penting atau Tidak?

Pernahkah kamu memperhatikan bahwa setiap brand, apapun produknya, memiliki keunikan yang membedakan dengan brand kompetitornya? Nah, keunikan itulah yang disebut dengan brand identity.

Brand identity adalah kombinasi dari beragam komponen yang merepresentasikan suatu brand dan membedakannya dengan brand lain. Brand identity mencakup segala hal yang diperlukan untuk membentuk brand image, alias kesan brand yang dipercaya dan diterima oleh target pasar.

Nah, apa saja komponen brand identity tersebut? Beberapa di antaranya adalah:

    • Nama brand
    • Desain dan warna logo dan kemasan
    • Pemilihan huruf dan tagline yang digunakan
    • Jenis musik atau jingle brand
    • Nada penyampaian brand di seluruh kanal penjualan, misalnya di situs, media sosial, ataupun iklan
    • Pesan, misi, ataupun nilai tambah yang diusung oleh brand

Agar kamu lebih mudah memahami konsep ini, mari ambil contoh brand identity dari dua brand ponsel yang populer, yakni Apple dan Samsung.

Ponsel Apple mengedepankan produk yang minimalis dan premium. Maka dari itu, iklan Apple menggunakan warna-warna monokrom, logo yang sederhana, dan tagline yang singkat.

Sementara itu, Samsung lebih mengedepankan produk yang inovatif dan variatif. Oleh karena itu, produk Samsung lebih terkesan futuristik, memiliki model yang unik, serta menggunakan iklan menarik perhatian.

Dari sini, kamu bisa mengetahui bahwa penggunaan brand identity yang solid akan membantu menggambarkan keunggulan brand kamu dengan lebih efektif. Oleh karena itu, hal ini merupakan aspek vital dalam brand, apapun jenis industri dan seberapa pun skala bisnis kamu.

Manfaat Memiliki Brand Identity

Apa pentingnya brand identity dapat suatu bisnis?

Meski konsepnya terkesan sederhana, manfaat brand identity tidak main-main. Bahkan, kamu bisa merasakan manfaatnya dalam jangka panjang. Ini beberapa di antaranya:

1. Meningkatkan Awareness Konsumen

Komponen-komponen penyusun brand identity merupakan komponen visual dan verbal, mulai dari warna hingga musik. Dengan mengusung brand identity yang solid, brand kamu dapat terlihat berbeda dari pesaing, sehingga brand kamu lebih mudah diingat oleh konsumen.

2. Meningkatkan Efektivitas Promosi

Brand identity yang jelas dapat membuat upaya promosi lebih efektif, konsisten, dan terarah. Dengan begini, pesan brand dapat tersampaikan dengan baik, promosi dapat menanamkan kesan mendalam pada konsumen, bahkan bisa membantu menekan biaya promosi.

3. Menciptakan Emotional Connection

Tak hanya menciptakan awareness, penggunaan brand identity yang baik juga ampuh untuk ‘menyentuh hati’ para konsumen. Apalagi jika brand kamu memiliki pesan atau nilai yang selaras dengan nilai yang konsumen miliki.

Brand yang sukses menciptakan emotional connection tidak hanya berpotensi meningkatkan jumlah penjualan, namun juga menciptakan loyalty alias kesetiaan pelanggan, membuat mereka tak mudah berpaling ke produk kompetitor.

4. Memudahkan Pengembangan Brand

Dengan adanya loyalitas konsumen, kamu bisa mengembangkan brand dengan lebih dalam, misalnya dengan melakukan ekspansi ke target pasar yang baru ataupun meluncurkan produk baru. Jika konsumen sudah familier dan loyal, mereka akan cenderung lebih mudah mendukung pengembangan brand yang kamu lakukan.

5. Membangun Daya Tahan Brand Saat Krisis

Dalam berbisnis, pasang surut omzet merupakan hal yang biasa. Meski begitu, ada berbagai hal yang dapat membawa brand masuk ke dalam krisis, mulai dari krisis reputasi hingga ekonomi.

Brand identity yang tangguh dapat meredam dampak yang muncul saat situasi krisis terjadi. Dengan membangun brand identity yang positif sejak awal, kamu akan tetap bisa mempertahankan konsumen agar tidak berpindah ke brand lain meski sedang terjadi krisis.

Belajar Branding Produk di Telkom University

Tertarik untuk menjadi entrepreneur dan ingin belajar membuat brand identity yang meyakinkan untuk bisnis? Kamu bisa mempelajarinya di Ikom Telkom.

Saat ini, Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial di Telkom University memiliki dua peminatan yang menarik, yakni Digital Marketing Communication dan Digital Media.

Tak hanya mempelajari cara membangun brand identity, mata kuliah Ilmu Komunikasi di Telkom University juga akan mengajarkan berbagai materi terkait pemasaran, seperti media massa, media dan konten visual, hingga perilaku konsumen. Jadi, materi ini sangat cocok untuk calon pebisnis seperti kamu.

Apalagi, program studi Ilmu Komunikasi Telkom juga memiliki International Class Program, di mana kamu akan menerima pengajaran dalam bahasa Inggris dan lebih akrab dengan strategi pemasaran di taraf internasional.

Untuk memudahkan proses belajar, Telkom University juga menggunakan sistem belajar berbasis teknologi serta menyediakan berbagai fasilitas penunjang, seperti laboratorium multimedia, perpustakaan, dan berbagai klub untuk menyalurkan hobi kamu.

Nah, itulah pentingnya membangun brand identity dan manfaatnya bagi bisnis kamu. Mari #RaihMasaDepanmu dan pelajari seluk beluk ilmu branding dan komunikasi bisnis bersama Telkom University. Yuk, jangan melewatkan kesempatan ini dan daftar langsung sekarang!

Share

Berikan Rating & Feedback agar kami dapat meningkatkan layanan informasi kami.

Form Review Halaman Program Studi
WhatsApp
Zoom