Management Trainee merupakan peluang karier terbaik untuk menjadi manajer perusahaan. Ambil kesempatan dan coba untuk ikut program ini di perusahaan tertentu.
Kalau kamu mampir ke situs atau aplikasi pencari kerja, kamu pasti tahu bahwa ada banyak posisi Management Trainee yang dibutuhkan perusahaan saat ini. Sudah tahukah kamu berapa gaji management trainee? Apa saja tugasnya dan kuliah jurusan apa yang cocok dengan posisi ini?
Posisi manajer menjadi salah satu posisi yang banyak diincar, tidak terkecuali para fresh graduate. Sayangnya, untuk mendapatkan posisi ini cukup sulit karena umumnya talent tersebut harus sudah berpengalaman. Nah, bagi kamu para fresh graduate yang ingin menjadi manajer, kamu bisa ikut Management Trainee atau MT dari perusahaan.
Apa Itu Management Trainee?
Berdasarkan Collins Dictionary, management trainee adalah seseorang yang sedang melaksanakan pelatihan untuk menjadi manajer dalam sebuah perusahaan.[1] Tujuan MT adalah untuk mendapatkan kandidat terbaik untuk mengisi posisi manajer perusahaan tersebut.
Sasaran utama MT adalah para fresh graduate. Kenapa fresh graduate dan bukan karyawan yang sudah lama di perusahaan tersebut?
Alasan utama fresh graduate yang dipilih untuk mengikuti MT adalah karena fresh graduate belum mempunyai pengalaman kerja. Dengan demikian perusahaan bisa membentuk fresh graduate ini menjadi calon pemimpin yang sesuai dengan kurikulum perusahaan.
Minimnya pengalaman fresh graduate membuat perusahaan lebih mudah untuk memupuk dan membuatnya bisa mengemban nilai perusahaan dengan baik. Fresh graduate juga dianggap belum terpengaruh oleh faktor lain atau kepentingan yang bisa membuatnya tidak mau tumbuh di perusahaan tersebut.
Tugas dan Gaji Management Trainee
Lalu apa tugas management trainee? Yang wajib dipahami, kalau kamu masuk menjadi MT, kamu belum diterima sebagai pegawai tetap, melainkan akan melaksanakan pelatihan.
Pelatihan ini bukan sekadar materi saja, kamu nantinya akan membantu pekerjaan harian manajer. Kamu juga akan selalu diawasi oleh manajer secara ketat.
Selain itu, kamu juga akan terus rotasi ke divisi lain. Hal ini dilakukan agar kamu tahu semua hal tentang perusahaan. Dengan demikian, kamu bisa memiliki pengetahuan yang luas dan komprehensif, serta akan lebih mengenal perusahaan tersebut.
Apakah MT digaji? Tentu saja, dan besaran gajinya menyesuaikan dengan kebijakan perusahaan. Namun rata-rata gaji MT adalah Rp6 juta per bulan.
Jenjang Karier Management Trainee
Bagaimana dengan jenjang karir MT? Pada awal masuk menjadi MT, kamu akan terus menjalani training, bahkan sangat ketat dan mempunyai jam kerja yang full.
Lamanya proses MT ini berbeda-beda setiap perusahaan, ada yang 2-3 bulan, bahkan ada yang sampai 7 bulan. Selama proses ini, kamu harus bisa bertahan dan melewati berbagai seleksi yang sangat ketat.
Jika kamu berhasil melewatinya, jenjang karir MT sangat bagus. Kamu bisa langsung menjadi manajer divisi, bahkan bisa langsung menjadi branch manager. Kedua posisi ini sangat strategis dengan gaji minimal Rp10 juta.
Rekomendasi Program Management Trainee di Indonesia
Perlu kamu tahu, tidak semua perusahaan membuka program Management Trainee atau MT. Pada umumnya, hanya perusahaan besar dan BUMN yang mengadakannya.
Kamu yang tertarik untuk menjadi MT, berikut ini adalah daftar lowongan management trainee yang bisa kamu pilih:
1. ODP (Officer Development Program) Bank Mandiri
ODP dari Bank Mandiri termasuk management trainee BUMN yang banyak peminatnya. Bank Mandiri membuka lowongan MT untuk semua jurusan dengan cakupan lebih spesifik seperti ODP IT, ODP Wholesale Banking, dan ODP Risk Management.
2. ULFP (Unilever Future Leader Program)
Program MT ini juga banyak diminati fresh graduate. Ada banyak tantangan dan pengalaman yang akan kamu dapatkan. Keuntungannya pun sangat banyak, termasuk mendapatkan produk gratis setiap bulannya.
3. GTP (Graduate Trainee Program) Coca Cola
Kamu yang ingin berkarier di Coca Cola bisa mulai dengan mengikuti program GTP-nya terlebih dahulu. Program ini dilaksanakan selama 18 bulan, dengan 6 bulan pertamanya adalah pelatihan intensif.
4. MDP (Management Development Program) BCA
Kamu yang ingin berkarier di BCA bisa ikut MDP BCA terlebih dahulu. Di sini, kamu akan dididik untuk menjadi manajer dengan sangat ketat. Program ini berlangsung 1 tahun saja.
5. Management Trainee Program Nestle
Program MT dari Nestle ini seleksinya sangat ketat karena ada banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan. MT di Nestle berlangsung selama 24 bulan.
Jurusan Kuliah untuk Management Trainee
Apakah semua lulusan bisa mendaftar menjadi MT? Sejatinya, semua jurusan bisa mengikuti seleksi untuk mengikuti MT dari perusahaan.
Namun beberapa perusahaan beranggapan bahwa jurusan tertentu lebih berkompeten untuk menjadi seorang manajer. Jurusan apa saja yang bisa mudah mengikuti management trainee?
Berikut ini daftarnya.
1. Bisnis
Ini merupakan jurusan paling banyak yang diambil untuk mengikuti MT. Pasalnya lulusan jurusan bisnis mempunyai pengetahuan luas tentang manajemen.
2. Manajemen
Jurusan Manajemen juga mempunyai peluang besar lolos mengikuti MT perusahaan. Pasalnya jurusan ini sudah mempunyai bekal dalam manajemen bisnis secara keseluruhan.
3. Ekonomi
Lulusan ekonomi juga mempunyai dasar pengetahuan bisnis dan ekonomi yang kuat. Tidak salah jika lulusan jurusan ini juga banyak diterima menjadi MT.
4. Bisnis Digital
Jurusan Bisnis Digital ini juga banyak dipilih untuk MT pasalnya lulusan jurusan ini terampil dalam inovasi dan teknologi digital.
Setelah tahu jenjang karier dan gaji management trainee, apakah kamu berminat? Kamu yang baru lulus SMA atau sederajat, bisa mulai dengan memilih jurusan kuliah dan kampus yang tepat. Pilihan kampus terbaik untuk jurusan yang mendukung MT hanya di Telkom University. Yuk, #RaihMasaDepanmu bersama Telkom University!