Telkom University Surabaya
KAMPUS SURABAYA
Telkom University saat ini membuka kampus di Surabaya. Dengan menggunakan kurikulum yang sama seperti kampus utama menjadikan Telkom University Surabaya memiliki kualitas yang terakreditasi Unggul dari BAN-PT. Lokasi Kampus Surabaya yaitu:
Surabaya
Jl. Ketintang No.156, Gayungan, Surabaya, Jawa Timur 60231
Program Studi
No | Fakultas | Program Studi |
---|---|---|
1 | Fakultas Teknik Elektro (FTE) | S1 Teknik Telekomunikasi |
2 | Fakultas Teknik Elektro (FTE) | S1 Teknik Elektro |
3 | Fakultas Teknik Elektro (FTE) | S1 Teknik Komputer |
4 | Fakultas Rekayasa Industri (FRI) | S1 Teknik Industri |
5 | Fakultas Rekayasa Industri (FRI) | S1 Sistem Informasi |
6 | Fakultas Rekayasa Industri (FRI) | S1 Digital Supply Chain |
7 | Fakultas Informatika (FIF) | S1 Informatika |
8 | Fakultas Informatika (FIF) | S1 Teknologi Informasi |
9 | Fakultas Informatika (FIF) | S1 Rekayasa Perangkat Lunak |
10 | Fakultas Informatika (FIF) | S1 Data Sains |
11 | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) | S1 Digital Business |
Senang rasanya bisa mendapatkan kesempatan untuk berkuliah di Telkom University (Kampus Surabaya). Dari semester 1 hingga lulus mendapatkan banyak kesempatan dan ruang untuk belajar mengembangkan potensi saya. Mulai dari segi akademik, organisasi, hingga relasi bertemu dengan orang-orang baru.
Muhammad Nafi Udin (Alumni S1 Rekayasa Perangkat Lunak)
Founder - Weza Production PT. Weza Punya Cerita
Kampus yang terbuka pada ide dan gagasan mahasiswa serta memberikan pengalaman yang berharga seperti keterlibatan proyek maupun kesempatan magang. Didukung dengan tenaga pengajar yang humble dan sarana yang memadai.
Ahmad Habibi (Alumni S1 Teknik Komputer)
IT Support - ROC Telkom Landmark Tower
Saya penerima beasiswa untuk melanjutkan studi Master of Philosophy di Malaysia-Japan International Institute of Technology (MJIIT) dan bekerja di Summit Features Sdn. Bhd. Malaysia. Sebagai alumni Telkom University Surabaya, saya merasa berterima kasih atas pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama studi. Kampus ini telah membuka banyak peluang karir. Selamat datang, mahasiswa baru 2024, Ingat, ‘copy-paste’ bukan hanya untuk dokumen, tapi juga untuk semangat bertahan sampai lulus.
Rhevindra Permata Anggriawan (Alumni S1 Sistem Informasi)
Summit Features Sdn. Bhd Malaysia
Pendaftaran Telkom Universtiy Kampus Surabaya
Pendaftaran mahasiswa baru di Tel-U Kampus Surabaya mengikuti jalur seleksi melalui metode yang sama dengan seleksi di Telkom University, yaitu:
No. | Metode Seleksi | Deskripsi |
---|---|---|
1. | Rapor | Metode seleksi hanya dengan menggunakan nilai rapor. Dengan beberapa persyaratan sebagai berikut: |
2. | Tes | Metode seleksi dengan mengikuti tes secara online. Adapun persyaratannya sebagai berikut: |